Ananda Jaya Sinaga
Kepala Bidang 2 | DEB - 2018
Bidang 2 berfokus pada nilai ilmu yang lebih tepatnya pada talenta yang telah diberikan Tuhan kepada kita. Di bidang ini kami berusaha menjadi wadah untuk menfasilitasi dan mempertemukan teman-teman PMK dan KMKK di UGM melalui talentanya. Untuk itu, kami terdiri dari 3 divisi, yaitu ada Divisi Penelitian dan Pengembangan, Divisi Minat dan Bakat, dan Divisi PSM Verbabona. Melalui Divisi Mikat, kami memfasilitasi untuk mengembangkan dan memberdayakan minat dan bakat teman-teman dalam bermusik dan olahraga.
Tujuan
Mengkoordinir kegiatan mahasiswa Kristen UGM dalam hal penelitian dan pengembangan baik secara rohani maupun softskill jasmani dengan mengulik kebutuhan dan aspirasi PMK/KMKK.
Riset Pengembangan
- Memberikan survei-survei secara online yang akan diisi oleh mahasiswa Kristen di UGM. Survei berisi pertanyaan-pertanyaan mengenai kebutuhan pengembangan, minat dan bakat, maupun penilaian mengenai kegiatan yang telah diselenggarakan UKK UGM.
- Data yang diperoleh akan dianalisis serta ditindaklanjuti untuk pembentukan kegiatan-kegiatan mendatang.
Analisis Kinerja UKK UGM (ETT dan EAT)
- Analisis kinerja UKK UGM akan diadakan di pertengahan kepengurusan dan akhir kepengurusan sebagai bahan evaluasi tengah tahun maupun evaluasi akhir tahun.
- Analisis feedback/kehadiran peserta dalam setiap kegiatan untuk melihat tingkat partisipasi PMK/KMKK.
Buletin UKK
- Buletin merupakan rangkuman pelaksanaan kegiatan UKK selama satu periode kepengurusan.
- Buletin sebagai sarana pertanggungjawaban publik dari UKK atas program kerja yang sudah dilaksanakan.
Christian Fact dan Christian Fact Challenge
- Tujuan: membagikan semangat untuk menambah pengetahuan mengenai Alkitab kepada mahasiswa Kristen UGM.
Workshop atau Seminar Rohani dan Softskill
- Menjadi wadah untuk mahasiswa Kristen belajar hal baru mengenai pengetahuan rohani dan softskills.
- Tema atau topik pembahasan akan disesuaikan dengan kebutuhan mahasiswa Kristen UGM / PMK / KMKK.
- Diadakan survei sebelum dan sesudah kegiatan dilaksanakan.
Kepala Divisi :
Rina (FARMASI 19)
Staff :
1. Azarya Damar (FILSAFAT 18)
2. Widiya Yusdelia Rumahorbo (FARMASI 19)
3. Marsha Laksita (FARMASI 20)
4. Rani Purada (MIPA 20)
Kepala Divisi :
Daud Fernando Marpaung (TEKNIK 19)
Staff :
1. Fentia Wiagisti (FKG 19)
2. Andika Rineksa Bagas Wibisono (FAPET 20)
3. Filomena Jovana (FEB 20)
4. Tirza Devina Wiyono (FKH 20)
Tujuan
Sebagai wadah dalam pengembangan dan pemberdayaan minat dan bakat teman-teman Kristen di UGM dalam bidang musik, olah suara, dan bidang olah raga.
Maintenance Alat Musik dan Kelengkapan Studio Sekber Kerohanian
Siapa nih yang belum tahu kalo UKK UGM memiliki studio musik di Sekber Kerohanian? UKK UGM memiliki studio musik dimana terdapat beberapa alat musik dan kelengkapannya seperti gitar, gitar bass, keyboard, drum electric, cajoon, dll. Biasanya studio sekber ini digunakan para pemusik UKK UGM dan PMK/KMKK untuk latihan sebelum acara/pelayanan yang membutuhkan tampilan musik. Dengan intensitas pemakaian alat yang ada, maka diperlukan adanya perawatan yang rutin agar kondisinya selalu layak dan siap pakai saat dibutuhkan.
Peminjaman Alat Musik dan Soundsystem
Deskripsi: Dengan penjelasan proker sebelumnya bahwa Studio Sekber digunakan juga oleh teman-teman dari PMK/KMKK tentunya dengan SOP yang disediakan, ternyata Alat Musik yang ada di studio sekber juga dapat dipinjam lohh oleh PMK/KMKK. Tentu saja dengan kepentingan untuk pelayanan atau kegiatan yang menunjang program PMK/KMKK masing-masing yah.
Sasaran: PMK/KMKK
Forkom Mikat
Deskripsi: Forkom mikat merupakan sebuah wadah untuk teman-teman mahasiswa kristen yang berasal dari PMK/KMKK yang ada di UGM untuk menumbuh kembangkan minat dan bakatnya dengan disediakannya media komunikasi dan pelatihan-pelatihan. Yang dimana, dibagi dalam dua concern, yakni: Forkom DGVE (Design Grapics & Video Editing) dan Forkom Musik.
Sasaran: Mahasiswa Kristen UGM
Workshop
narasumber yang ahli dalam bidang sesuai dengan tema yang dipersiapkan. Tujuan kegiatan ini yaitu menunjang keahlian mahasiswa Kristen sesuai dengan kemauan dan tema yang dibawakan.
Sasaran: Mahasiswa Kristen UGM
TTM With UKK (Time to Live Music with UKK)
Deskripsi: Sesuai dengan namanya yakni time to live music maka kegiatan ini berbentuk tampilan musik dimana pemusik yang tampil merupakan teman-teman dari UKK UGM dan juga tamu undangan UKK UGM.
Sasaran: User Instagram/Follower Instagram UKK UGM
Tujuan
Sebagai wadah untuk memfasilitasi seluruh teman-teman Kristen di UGM dengan minat dalam seni suara. Memiliki tujuan untuk melayani dan berprestasi bersama untuk kemuliaan nama Tuhan.
Photoshoot Verbabona
Deskripsi Kegiatan :
Merupakan kegiatan untuk mengawali awal kepengurusan. Sesi foto akan dilakukan oleh dan seluruh anggota verba.
Sasaran Kegiatan :
Seluruh anggota verbabona
Verba FM
Deskripsi Kegiatan :
Verba FM merupakan program bincang divisi verbabona untuk mengulik seputar hal-hal yang terjadi dalam paduan suara dan seputar hal-hal menarik yang ada dalam paduan suara tapi sering tidak disadari banyak orang. Tujuan dari diadakannya kegiatan ini adalah untuk menginformasikan hal-hal paduan suara yang lebih dari sekedar menyanyi. Singkatnya kami memiliki cita untuk menggambarkan bahwa paduan suara itu bukan hanya sekedar bernyanyi, terdapat nilai-nilai positif lainnya yang diambil dalam mengikuti paduan suara.
Sasaran Kegiatan :
Orang-Orang di Luar Verbabona
Latihan Rutin (Music Theory Class, Olah suara)
Deskripsi Kegiatan :
Sarana Anggota verbabona untuk meningkatkan kemampuan paduan suara baik untuk persembahan pujian maupun kompetisi.
Sasaran Kegiatan :
Anggota aktif Verbabona
Persekutuan Verbabona (Baper 2.0)
Deskripsi Kegiatan :
Pendalaman firman Tuhan singkat disertai dengan puji-pujian dan sharing. Selain untuk membagikan dan menyatukan nilai, persekutuan rutin kami tujukan untuk mengakrabkan setiap anggota
Sasaran Kegiatan :
Anggota Aktif Verbabona
Open Recruitmen Verbabona: Batch 7
Deskripsi Kegiatan :
Kegiatan untuk memperbesar keluarga verbabona dengan mengenalkan Verbabona ke mahasiswa baru Kristen dan Katolik.
Sasaran Kegiatan :
Mahasiswa Baru Kristen Katolik 2021
Pujian Verbabona (Verbabonas’s Worship –Vow
Deskripsi Kegiatan :
Persembahan Pujian dari verbabona yang diperuntukkan untuk hari-hari besar tertentu seperti paskah.
#SingWithVerbabonaChallenge
Deskripsi Kegiatan :
Challenge yang diadakan verbabona untuk mereachout setiap orang yang punya kerinduan bernyanyi Bersama. Platform yang digunakkan adalah Instagram dan tik-tok verbabona
Kepala Divisi :
Clarissa Eleora Arta Gunawan Giri (GEOGRAFI 19)
Staff :
1. Daniel Setyo Wicaksono (TEKNIK 19)
2. Firstania Putri Larasati (FAPERTA 19)
3. Nyssa Natasia (FARMASI 19)
4. Tabita Sari Oktavia (FTP 20)
5. Rahel Angelia Friska Butar-Butar (FAPERTA 20)